Optimis Menang Pilpres 2024, Ganjar Pranowo Komitmen Dengarkan Suara Anak Muda - Seputar Sumsel

Selasa, 04 Juli 2023

Optimis Menang Pilpres 2024, Ganjar Pranowo Komitmen Dengarkan Suara Anak Muda

Oleh : Cetta Conary )*

Memiliki optimisme yang sangat besar untuk bisa memenangkan kontestasi Pilpres pada tahun 2024 mendatang, Ganjar Pranowo juga berkomitmen akan terus mendengarkan segala suara yang disampaikan oleh para anak muda di Indonesia, karena ke depannya, seluruh program, fasilitas hingga pelayanan publik yang diberikan oleh pemerintah hendaknya bisa terus menyesuaikan adanya perkembangan dan kemajuan jaman.

Calon Presiden (Capres) yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Ganjar Pranowo mengaku bahwa dirinya kini menjadi semakin optimis untuk bisa memenangkan gelaran pesta demokrasi dan kontestasi politik melalui pelaksanaan Pemilihan Presiden (Pilpres) yang akan dihelat pada tahun 2024 mendatang.

Optimisme kemenangan yang dimiliki oleh kader PDI Perjuangan itu dikarenakan beberapa hal, termasuk salah satunya adalah pendukung yang melabuhkan pilihan kepadanya memang semakin hari jumlahnya terus bertambah saja. Selain itu, dirinya juga sudah sangat yakin kepada seluruh tim pemenangan dengan rangkaian program yang telah dipersiapkan untuk bertarung di Pemilu 2024 nanti.

Menjelang pelaksanaan Pemilihan Presiden mendatang, Ganjar Pranowo semakin terus menggencarkan dan terus menyuarakan berbagai macam program yang dimilikinya kepada seluruh masyarakat di Indonesia. Termasuk, salah satu program unggulan yang digadangnya adalah optimisme untuk menyongsong Indonesia Emas pada tahun 2045 mendatang.

Bukan tanpa alasan bangsa ini akan bisa berhasil menyongsong Indonesia Emas pada tahun 2045 tersebut, namun dikarenakan memang Tanah Air sendiri memiliki sumber daya manusia (SDM) yang sangatlah berkarakter kuat dan juga para generasi muda penerus bangsa yang inovatif.

Terlebih, ketika menyoroti para generasi muda penerus bangsa dalam salah satu agenda, Ganjar Pranowo sendiri sempat menyinggung mengenai beberapa permasalahan yang dihadapi oleh negara ini hingga bagaimana keresahan yang dia miliki, termasuk juga keresahan yang dijumpai oleh para kaum muda.

Beberapa diantara para pemuda tersebut memiliki kerisauan yakni mengenai bagaimana masa depan yang akan mereka miliki kelak seperti apa. Terlebih, mereka juga sangat berharap agar supaya ada banyak leader dari berbagai daerah yang dapat terus memberikan inspirasi dan juga mampu menawarkan sejumlah solusi atas permasalahan yang mereka alami tersebut.

Sontak, mendengar bagaimana keluh kesah dari para pemuda penerus generasi bangsa yang risau mengenai bagaimana dan seperti apa masa depan yang mereka miliki kelak, kemudian pemimpin yang identik dengan rambut putih itu merasa bahwa segala hal tersebut memang merupakan sebuah tantangan tersendiri bagi dirinya.

Pasalnya, dia memang merupakan seorang pemimpin masa depan bangsa, sehingga memang dibutuhkan sebuah kepekaan yang luar biasa untuk bisa menangkap segala keluh kesah hingga apa saja yang diinginkan oleh para generasi muda di masa mendatang. Terlebih, memang tidak bisa dipungkiri lagi bahwa dunia ini semakin hari kian berubah, apalagi dengan adanya perkembangan teknologi yang sangat pesat terjadi.

Maka, karena memang dunia juga sudah terus berubah seiring dengan adanya perkembangan teknologi yang sangat masif tersebut, sehingga seluruh program dan juga fasilitas yang disediakan oleh Pemerintah Republik Indonesia (RI), terutama bagi pemimpin masa depan bangsa memang hendaknya harus mampu untuk semakin melakukan adaptasi atau penyesuaian kepada perubahan jaman tersebut.

Bangsa Indonesia ini bukan hanya terdiri dari para generasi tua saja, justru data membuktikan bahwa sebagian besar pemilih aktif yang akan mewarnai dan akan memilih dalam kontestasi Pemilu pada tahun 2024 mendatang merupakan para generasi muda. Maka dari itu, memang sangat dibutuhkan para pemimpin masa depan bangsa yang bisa terus mendengarkan apapun yang disampaikan oleh generasi muda itu.

Segenap kebijakan atau peraturan publik yang dilahirkan oleh pemerintah, termasuk juga oleh pemimpin masa depan bangsa setelah tahun 2024 mendatang adalah hendaknya merupakan aturan publik yang harus bijak dan sangat mendukung apapun kepentingan para pemuda.

Mengetahui bagaimana urgensitas hal itu, Ganjar Pranowo sendiri kemudian memiliki komitmen yang sangat kuat untuk bisa mendengarkan seluruh ide yang dimiliki oleh para generasi muda. Dirinya bertekad untuk bisa membuat sebuah pemerintah, yang mana di dalamnya seluruh kebijakan publik yang dibuat adalah telah berdasarkan kepada hal-hal yang telah disuarakan oleh para pemuda.

Lebih jauh lagi, bukan hanya bagaimana pentingnya ada dan dibentuknya suatu pemerintahan yang memiliki segala kebijakan publik dengan terus mendengarkan semua aspirasi dari para pemuda, namun di sisi lain, para generasi muda itu sendiri hendaknya juga harus terus diberikan literasi politik yang optimal.

Komitmen yang dimiliki oleh Ganjar Pranowo untuk bisa terus mendengarkan seluruh aspirasi dan juga keluh kesah yang dimiliki oleh para pemuda penerus bangsa memang sangatlah kuat. Dirinya pun dipenuhi dengan optimisme yang sangat tinggi bahkan pasti akan bisa menang dalam kontestasi Pilpres 2024 mendatang karena segala program yang telah dilakukannya selama ini, termasuk upaya untuk terus mendekati para generasi muda.

)* Penulis adalah kontributor Forum Literasi Bogor

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda